Kamis, 04 Juni 2015

NEVER GIVE UP

Setelah melanjutkan materi dari bapak  Lucky B Pangau, S.Sos, MM.  di pertemuan minggu kemarin di mata kuliah Kecakapan Antar Personal
tentang Materi “NEVER GIVE UP”. Dimana kata itu didalam Bahasa Indonesia memiliki sebuah makna “ JANGAN MENYERAH”.

                Bagi saya sebuah kata “ NEVER GIVE UP” bukan sekadar kata biasa tetapi memiliki arti yang begitu dalam dan kuat sebagai suatu dorongan dan motivasi untuk menghadapi segala tantangan/rintangan untuk mencapai suatu cita-cita kita dengan sifat “NEVER GIVE UP” atau sifat pantang menyerah.

Dalam pokok pembahasan materi ini ada 3 tipe manusia dalam menghadapi tantangan yaitu

1.   Quiters   : Tipe orang seperti ini digambarkan sebagai orang yang cepat putus asa, bahkan cepat menyerah sebelum mencoba.
2.   Campers : didalam tipe Orang seperti ini digambarkan sebagai orang yang berkemah , karena dia mudah merasa puas , padahal dia belum mencapai puncak dari tujuannya.
3.   Climber  : dan tipe yang terakhir ini digambarkan sebagai seoarang pendaki gunung , dimana dia tidak akan pernah berhenti sebelum dia mencapai puncak dari apa yang telah dia cita-citakan. Jalan fikirnya pun berbeda. Dia mempunyai prinsip bahwa selalu ada jalan keluar dari sebuah tantangan dan halangan.

Mungkin itulah sedikit materi yang dapat saya sampaikan dari tugas resume pada minggu ini dimana setelah mengetahui dari beberapa sifat-sifat tersebut saya lebih bisa mendalami dan dapat mengembangkan sifat saya ke yang lebih baik.



Terima Kasih …,

Tidak ada komentar:

Template information